
Ilustrasi Mayat (foto: freepik)
BOGOR – Seorang pria berinisial SC (48) meninggal dunia setelah tertimbun tanah longsor di wilayah Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor. Jenazahnya telah dievakuasi oleh warga dan dimakamkan oleh keluarga.
Kapolsek Parungpanjang Kompol Suharto mengatakan kejadian tersebut terjadi pada Sabtu 27 Juli 2024 malam. Korban yang merupakan sopir truk tanah sedang mengantri menunggu giliran.
“Menurut keterangan saksi-saksi, almarhum adalah sopir truk yang membawa material tanah. Ketika kejadian terjadi, almarhum sedang membawa material tanah dan karena harus mengantri, almarhum turun dari mobil dan berteduh,” kata Suharto dalam keterangannya, Minggu (28/7/2024).
Dapatkan berita terkini dengan semua berita terbaru dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan tunggu kejutan menarik lainnya